Resep Kue Semprit Terbaru

jika ada kue basah pastilah ada kue kering.
sama halnya dengan kue bahas,kue kering adalah makanan yang banyak digemari di Indonesia, di tiap daerah ada berbagai macam bentuk dan rasa kue kering yang sangat digemari. karena dari segi bentuk,kandungan Gizi yang terdaat dalam kue basah ini juga tidk kalah dengan olahan daging dan ikan. dan makanan ini sering dipakai untuk makanan pada acara hajatan,kenduri,dll. berikut ini adalah salah satu resep kue kering yang mungkin bisa anda coba dirumah, karena bahan dan cara membuatnya pun mudah.

Waktu persiapan
Waktu memasak
Waktu total
Penulis:
Macam resep: Cemilan
Cuisine: Indonesia
Saran penyajian: 700g
Bahan-bahan
  • 350 gr tepung terigu protein sedang
  • 100 gr tepung maizena
  • 200 gr mentega
  • 200 gr gula bubuk
  • 4 kuning telur
  • 2 putih telur
  • 50 gram Sukade/buah kering untuk hiasan
  • 1 sdt vanila bubuk
  • ½ sdt garam
  • Margarin untuk olesan
berikut cara pembuatan
  1. Kocok mentega dengan ½ bagian gula bubuk hingga mengembang. Masukkan kuning telur satu persatu sambil terus dikocok hingga tercampur rata.
  2. Masukkan tepung terigu, garam, vanili bubuk dan tepung maizena, aduk perlahan dengan sendok kayu hingga rata.
  3. Kocok putih telur dengan sisa gula bubuk hingga mengembang dan kaku. Masukkan ke dalam adonan tepung sedikit demi sedikit hingga tercampur rata.
  4. Masukkan adonan kedalam plastik segitiga yang telah diberi mata spuit bentuk bintang. Semprotkan adonan bentuk bunga di atas loyang datar yang telah diolesi margarin. Hias bagian atasnya dengan sukade.
  5. Panggang dengan suhu 160°C selama 25 menit hingga matang dan kering. Angkat dan biarkan dingin. Simpan dalam stoples kedap udara.
Dan jika Bunda masih belum puas dengan resep kue kering yang itu-itu aja, silahkan baca juga resep kue kering yang sudah admin siapkan untuk Bunda-Bunda muda tersayang, hehhe
jangan lupa share ya :)

0 Response to "Resep Kue Semprit Terbaru"